Situs-Otomotif.com -Pengguna kendaraan roda empat semakin hari semakin meningkat jumlahnya. Begitupun pada saat mudik, mobil menjadi pilihan utama digunakan untuk mudik apabila ingin mengangkut lebih banyak anggota keluarga, barang dan tentunya kenyamanan. Mudik lebaran dengan mobil pribadi, tentu akan lebih menyenangkan, jika dibanding menggunakan angkutan umum. Selain bisa lebih leluasa dan bebas beristirahat kapan dan di mana saja, Anda bersama keluarga juga punya banyak waktu untuk lebih dekat selama perjalanan. Namun masalah bahan bakar menjadi perhatian serius juga bagi para pemudik dengan mobil, tentunya pemudik akan berusaha untuk sehemat mungkin menghabiskan bahan bakar mobil.
Berikut ini tips yang bisa gunakan agar selama perjalanan mudik bisa menghemat pemakaian BBM:
1) Berusahalah untuk berkendara dengan kecepatan stabil. Hal ini tentu saja akan menghemat BBM mobil anda. Apabila semakin cepat kendaraan melaju maka akan semakin cepat pula BBM mobil anda habis. Kecepatan yang stabil ini tentu saja sangat kondisional, apalagi jika menghadapi macet. Namun secara umum, usahakanlah agar kecepatan mobil anda stabil
2) Menggunakan AC mobil seperlunya saja. Untuk menghemat pengeluaran BBM mobil anda, matikan AC saat Anda berkendara dengan kecepatan rendah. Nyalakan AC pada saat macet saja atau pada saat laju kecepatan tinggi.
3) Semakin banyak barang yang anda bawa, maka semakin boros pula BBM mobil anda. Untuk itu usahakanlah barang bawaan anda secukupnya saja, karena semakin berat beban kendaraan, maka penggunaan BBM mobil pun akan semakin banyak
4) Jika anda lelah, beristirahatlah. Tetapi hindari memberhentikan mobil terlalu sering. Karena terlalu sering hidup mati mesin mobil anda, maka semakin banyak pula BBM mobil anda terkuras. Jika anda ingin istirahat, lebih baik anda mengambil waktu yang agak panjang untuk berisitirahat daripada sebentar-sebentar berhenti untuk istirahat.
Semoga bisa membantu anda pada saat mudik, selamat mencoba klik disini Informasi Terkini
0 comments:
Post a Comment